Cara Mengaktifkan Multi Color Lampu LED Xiaomi Redmi 4X - Miuiku

Iklan

Cara Mengaktifkan Multi Color Lampu LED Xiaomi Redmi 4X

Multi Color LED 4X - Halo MiFans, kali ini kami akan memagikan tutorial cara mengaktifkan multi color led pada xiaomi redmi 4x. Ponsel xiaomi redmi 4x dilengkapi dengan lampu led yang dapat digunakan untuk memberi informasi ketika layar screen dalam keadaan mati.

Penggunaan lampu ini seperti lampu led berkedip berwarna putih biasanya ada pesan Whatsapp yang masuk kemudian warna untuk menandakan notifikasi dari Facebook. Kalian tetap bisa mengetahui ada notif apa yang masuk walaupun layar ponsel dalam keadaan mati. Sangat berguna kan?
cara mengatur warna lampu notifikasi xiaomi redmi 4x
cara mengatur warna lampu notifikasi xiaomi redmi 4x
Lalu bagaimana cara mengaktifkan lampu multi color tersebut? Tenang kami akan share cara dan bahan-bahan apa saja yang digunakan. Disini kami mencoba dengan menggunakan ROM Nougat 8.5 dan berhasil.

Untuk melakukan tutorial ini, kalian harus mengunduh beberapa bahan (sudah kami persiapkan) dan wajib untuk mengikuti langkah-langkah secara berurutan. Jadi pastikan kalian tidak melompati 1 step sama sekali.

Untuk mengaktifkan multi color lampu xiaomi redmi 4x ini ada 2 cara yaitu dengan menggunakan TWRP maupun tidak menggunakan TWRP. Jadi silakan kalian pilih ya. Tidak usah berlama-lama, berikut adalah cara mengaktifkan multi color lampu led xiaomi redmi 4x:

Cara Mengaktifkan Lampu LED Xiaomi Redmi 4X Tanpa TWRP

Bahan:

Langkah-Langkah:

  1. Pertama silahkan kalian unduh script lampu redmi 4x diatas.
  2. Kemudian pindahkan kalian file script lampu tersebut ke folder baru di memori internal smartphone.
  3. Selanjutnya silahkan unduh dan install aplikasi init.d scripts support.
  4. Kemudian buka aplikasi tersebut. 
  5. Silahkan tap pada menu "selected folder" dan arahkan ke folder baru, tempat kalian menyimpan script lampu tadi.
  6. Kemudian atur settingan aplikasi init.d scripts support seperti dibawah ini:
    settingan aplikasi init.d scripts support
    settingan aplikasi init.d scripts support
  7. Selanjutnya klik pada tombol "Run script now".
  8. Kemudian restart smartphone xiaomi redmi 4x kalian.
  9. Dan sekarang redmi 4x kalian sudah bisa kedip warna cyan, ungu, kuning, dan putih.
  10. Selesai.

Cara Mengaktifkan Lampu LED Xiaomi Redmi 4X Lewat TWRP

Cara kedua ini dapat dilakukan apabila xiaomi redmi 4x kalian sudah terinstall TWRP.

Bahan:

Langkah-Langkah:


  1. Pertama silahkan unduh file flashable diatas.
  2. Lalu pindahkan file tersebut ke dalam memori internal redmi 4x.
  3. Kemudian matikan redmi 4x kalian dan nyalakan dalam mode TWRP.
  4. Selanjutnya masuk ke menu "Flash" dan pilih letak file dimana kalian menempatkan file yang sudah flashable.zip tadi.
  5. Kemudian lakukan "Flash".
  6. Dan tunggu hingga redmi 4x kalian restart.
  7. Selesai.

Cara Mengatur Lampu LED Xiaomi Redmi 4X sesuai Keinginan

Jika kalian sudah mengaktifkan lampu led redmi 4x, sekarang waktunya mengatur warna lampu sesuai dengan notifikasi yang masuk ke ponsel. Caranya sangat mudah sekali, silahkan ikuti langkah-langkah dibawah ini:
  1. Pertama masuk ke "Settings" --> "Additional Settings".
    cara mengatur warna lampu redmi 4x
    cara mengatur warna lampu redmi 4x
  2. Pilih menu "Notification Light".
    cara atur warna lampu led xiaomi redmi 4x
  3. Nah sekarang kalian bisa mengatur warna lampu led redmi 4x sesuai keinginan. Seperti menerima pesan warna lampu apa, saat menerima telepon warna lampu apa dan lain sebagainya.
    cara mengatur warna lampu notifikasi redmi 4x
    cara mengatur warna lampu notifikasi redmi 4x
  4. Selesai.

Gimana MiFans mudah bukan? Atau masih bingung dengan tutorial diatas ? Silahkan tulis pertanyaan kalian di kolom komentar ya.

Demikian adalah cara mengatur warna lampu notifikasi xiaomi redmi 4x. Semoga tutorial diatas dapat bermanfaat untuk MiFans yang ada di Indonesia. Sekian dari kami dan terima kasih.

Belum ada Komentar untuk "Cara Mengaktifkan Multi Color Lampu LED Xiaomi Redmi 4X"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel