Cara Mengatasi Multi/Ghost Touch Xiaomi Pocophone F1 - Miuiku

Iklan

Cara Mengatasi Multi/Ghost Touch Xiaomi Pocophone F1

Multi/Ghost Touch Poco F1 - Halo MiFans, pada kesempatan ini kami akan membahas cara mengatasi permasalahan multi touch dan ghost touch di xiaomi pocophone f1. Karena pada akhir-akhir ini banyak sekali pengguna xiaomi poco f1 yang melaporkan bahwa ponsel mereka mengalami permasalahan ghost touch dan multi touch.
cara mengatasi ghost-multi touch xiaomi pocophone f1
cara mengatasi ghost-multi touch xiaomi pocophone f1
Baca Juga:
Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi 4X, HP 1 Jutaan dengan Baterai 4.100 mAh
Untuk kalian yang belum mengerti apa itu ghost touch dan multi touch, kami akan menjelaskan sedikit tentang istilah tersebut. Permasalahan ghost touch sering diartikan bahwa terjadi sentuhan di layar sementara pengguna tidak menyentuh layar sama sekali. Sedangkan multi touch dapat diartikan pengguna tidak melakukan settingan ketika menyentuh layar pada beberapa titik.

Spesifikasi layar xiaomi pocophone f1 sendiri bisa terbilang cukup mewah yaitu layar IPS LCD capacitive touchscreen dengan ukuran 5.7 inchi. Selain itu, layar poco f1 juga dilengkapi pelindung corning gorilla glass (Baca Spesifikasi Lengkap Xiaomi Pocophone F1). Jadi ini bisa meminimalisir goresan pada layar.

Sebelum kita melakukan perbaikan, alangkah baiknya melakukan pendeteksian terlebih dahulu terhadap perangkat poco f1 yang kalian miliki. Pendeteksian ini berguna untuk mengetahui apakah perangkat xiaomi pocophone f1 kalian benar-benar mengalami multi touch atau ghost touch.

Cara Mendeteksi Multi-Touch di Xiaomi Pocophone F1 

  1. Pertama silahkan unduh aplikasi multi touch test (Klik Disini untuk Unduh).
  2. Kemudian install dan jalankan aplikasi tersebut.
  3. Kemudian tempelkan 3 jari kalian di layar dan geser. Normalnya ponsel pocohone f1 akan mengambil screenshot layar.
  4. Kemudian sentuh layar secara random dengan 1 dan 2 jari. Jika mendapati ghost ouch berarti ponsel kalian sedang bermasalah.

Dalam beberapa kasus, ghost touch dan multi touch merupakan permasalahan software atau sistem android yang terdapat bug. Apabila kalian melihat tidak ada kerusakan hardware, bisa dimungkinkan ini adalah bug sistem. Permasalahan ini terjadi kaena fitur tangkapan layar. 
multi-ghost touch xiaomi pocophone f1
multi-ghost touch xiaomi pocophone f1
Pada beberapa kasus pengaktifan tangkapan layar setelah diaktifkan, input sentuhan layar menjadi bingung dan tidak mengenal secara benar. Jika kalian melakukan pengaktifan sentuhan layar dan terjadi ghost/multi touch setelah itu, alangkah baiknya kalian lapor kepada Xiaomi atau minimal menanyakan hal tersebut di Mi Forum. 

Dengan laporan dan menanyakan hal tersebut, mungkin akan dibaca oleh Xiaomi untuk mempebaiki sistem MIUI di update selanjutnya. 

Cara Mengatasi Permasalahan Multi Touch/Ghost Touch Pocophone F1

Seperti yang tim Miuiku utarakan diatas, permasalahan tersebut mungkin terjadi setelah pengaktifkan fitur tangkapan layar sehingga input sentuhan menjadi bingung. Apabila hal tersebut terjadi, maka kalian bisa mengaktifkan fitur tersebut. Berikut adalah langkah-langkahnya:
  1. Pertama, silahkan buka "Settings" --> pilih "Additional Settings".
  2. Kemudian tap pada menu "Button and Gesture shortcuts" --> "Take Screenshoot".
  3. Kemudian atur pada "None".
  4. Dan selanjutnya adalah restart ponsel xiaomi pocophone f1 kalian.
  5. Selesai.
Kami tahu bahwa cara diatas bukan cara yang paling tepat untuk mengatasi permasalahan ghost/multi touch. Tapi setidaknya cara diatas dapat kalian gunakan untuk menghindari terjadinya ghost/multi touch di pocophone f1.

Baca Juga:
Spesifikasi dan Harga Terbaru Xiaomi Mi 6X
Demikian adalah pembahasa mengenai cara mengatasi multi/ghost touch di ponsel xiaomi pocophone f1. Semoga cara diatas dapat bermanfaat dan berguna untuk kalian yang sedang mencari solusi ghost/multi touch xiaomi. Dan jika kalian mempunyai cara lain dan mau dibagikan silahkan tulis di kolom komentar atau menghubungi tim Miuiku untuk mempublish cara tersebut. Sekian dari Miuiku dan sampai bertemu di artikel selanjutnya.

Belum ada Komentar untuk "Cara Mengatasi Multi/Ghost Touch Xiaomi Pocophone F1"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel