Daftar HP Xiaomi RAM Besar, Mulai dari 4 GB, 6 GB hingga 8 GB - Miuiku

Iklan

Daftar HP Xiaomi RAM Besar, Mulai dari 4 GB, 6 GB hingga 8 GB

Xiaomi RAM Besar - Dijaman yang serba canggih ini, smartphone merupakan salah satu barang yang harus dimiliki. Saat ini, ada banyak sekali pabrikan smartphone yang merilis smartphone dengan banyak fitur-fitur menarik yang buat masyarakat kepincut.

Umumnya smartphone jaman sekarang mengedepankan fitur layar lebar, warna yang menarik dan kamera beresolusi gede yang membuat hasil jepretan menjadi setara kamera digital, selain itu ada juga smartphone dengan RAM besar.
daftar hp xiaomi dengan ram besar 4gb 6gb 8gb
daftar hp xiaomi dengan ram besar 4gb 6gb 8gb

Daftar HP Xiaomi RAM Besar Terbaru 
Belakangan ini banyak sekali masyarakat yang menjadikan kapasitas RAM sebagai patokan sebelum memutuskan untuk membelinya. Kenapa banyak konsumen menjadikan RAM sebagai patokan sebelum smartphone? Apa fungsi RAM? Apa kelebihan smartphone dengan RAM berkapasitas besar? Simak penjelasan berikut.

Fungsi RAM di Smartphone Android

RAM adalah kependekan dari random access memori, memori ini bertugas sebagai pembantu processor dan juga menyimpan file-file sementara. RAM akan akan bekerja ketika kita melakukan multitasking atau menjalankan 2 atau lebih aplikasi secara bersamaan.

Kelebihan Smartphone dengan RAM Besar

Semakin besar kapasitas RAM nya semakin kuat pula kinerja smartphone tersebut. Dengan smartphone RAM besar kalian bisa menjalankan game-game berkualitas HD dan multitasking banyak aplikasi dengan lancar dan jauh dari kata lag, lemot, force close / mental dan notifikasi smartphone yang kurang mengenakkan lainnya.

Karena pentingnya kinerja RAM, banyak pengguna menjadikan kapasitas RAM sebagai patokan sebelum membeli smartphone. Ada banyak sekali pabrikan smartphone yang merilis smartphone dengan kapasitas ram gede seperti yang dilakukan oleh xiaomi.

Selain dikenal sebagai produsen yang sering merilis smartphone dengan kamera beresolusi besar, xiaomi juga merilis smartphone dengan kapasitas RAM yang besar.

Kira-kira seperti apakah smartphone xiaomi RAM besar ini? Berikut ini adalah daftar hp xiaomi dengan RAM besar yang bisa sobat pilih untuk menjalankan game-game berat.

5 Daftar HP Xiaomi RAM Besar Terbaru 

1. Xiaomi Mi Mix 2 Special Edition

Jika kalian mendambakan smartphone yang bisa diajak main game HD, Mi mix 2 special edition bisa jadi pilihan. Smartphone ini dibekali RAM 8 GB yang bisa menampilkan performa lancar tanpa mengenal lagi apa itu lemot.
xiaomi mi mix 2 special edition - www.miuiku.com
xiaomi mi mix 2 special edition

Mi mix 2 special edition memiliki layar 5,99 inchi dengan resolusi 2160 x 1080 yang sangat mantap untuk diajak gaming. Mi mix 2 SE juga memiliki kamera utama 12 MP dan kamera sekunder 5 MP yang bisa menghasilkan jepretan berkualitas HD, semua fitur tersebut ditenagai baterai berkapasitas 3.400 mAh.

2. Xiaomi Blackshark

Yang kedua ini tak kalah mantap, xiaomi blackshark itulah namanya. Smartphone ini menggunakan sistem operasi Android Oreo yang dipadukan dengan Chipset Qualcomm Snapdragon, CPU Adreno dan RAM 8 GB yang mampu menampilkan performa gahar se gahar hiu seperti namanya.
xiaomi blackshark ram besar - www.miuiku.com
xiaomi blackshark ram besar
Xiaomi blackshark menggunakan layar 18:9 yang membuat smartphone ini terlihat elegan dengan kesan moderen. Xiaomi blackshark memang ditujukan khusus gaming dengan menambahkan fitur pendingin ala PC Gaming.

3. Xiaomi Mi Note 3

Selanjutnya ada Xiaomi Mi Note 3, Mi note 3 mengandalkan kamera beresolusi 16 MP pada bagian depan dan 12 MP pada bagian belakang. Kamera tersebut dilengkapi dengan fitur beauty yang bisa menghasilkan foto lebih natural.
xiaomi mi note 3 dengan ram besar 6gb - xiaomiku
xiaomi mi note 3 dengan ram besar 6gb
Mi note 3 memiliki memori internal berkapasitas 128 GB, jika sobat merasa kurang, sobat bisa menambahkan memori eksternal. Mi note 3 bakal jauh dari kesan lemot dengan RAM 6 GB dan baterai 3.500 mAh yang bisa membuat smartphone ini tahan lama.

4. Xiaomi Mi 8

Suka selfie? Mi 8 cocok banget untuk kalian yang menyukai foto selfie karena xiaomi mi 8 dilengkapi dengan kamera depan 20 MP yang bisa menghasilkan hasil jepretan selfie berkualitas HD, tak hanya itu xiaomi mi 8 juga memiliki kamera 12 MP dibagian belakang. Selain itu kami juga pernah membahas beberapa tipe xiaomi yang masuk dalam daftar hp xiaomi full display.
xiaomi mi 8 dengan ram 6gb
xiaomi mi 8 dengan ram 6gb

Jangan ragukan lagi mi 8 karena mi 8 ditenagai dengan prosesor Snapdragon 845, GPU adreno 630 dan RAM 6 GB. Xiaomi mi 8 semakin mantap dengan MIUI 10 dan baterai berkapasitas 3400 mAh.

5. Xiaomi Redmi Note 5

Xiaomi Redmi Note 5 mengisi daftar hp xiaomi RAM besar terakhir. Redmi note 5 mengedepankan fitur jeroan terkini yaitu dengan menggunakan prosesor Snapdragon 636 octa-core yang merupakan seri 600 Qualcomm yang sudah dibekali dengan mikro arsitektur Kyro terbaru.
xiaomi redmi note 5 dengan ram besar
xiaomi redmi note 5 dengan ram besar
Selain itu spesifikasi redmi note 5 semakin mantap dengan memori internal 64 GB yang bisa diupgrade dengan menyisipkan kartu memori eksternal. Selain itu ada juga RAM 4 GB yang mampu melakukan multitasking dan menjalankan game berat dengan lancar.

Itulah beberapa smartphone yang masuk dalam daftar hp xiaomi ram besar, mulai dari 4 GB, 6 GB hingga 8 GB yang bisa sobat pilih. Kira-kira pilih yang mana nih? Tulis pilihanmu di kolom komentar ya. Jangan lupa bagikan artikel ini ke teman kalian ya di facebook dan lainnya. Sekian dari kami dan terima kasih.

Belum ada Komentar untuk "Daftar HP Xiaomi RAM Besar, Mulai dari 4 GB, 6 GB hingga 8 GB"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel